Saturday, October 20, 2012

Sejarah INASBA (INDONESIA SPORT BOOMERANG ASSOCIATION)

Berawal dari ide Kang Yudhiana (Bandung) yang berinisiatif untuk mengumpulkan komunitas bumerang dari tiap daerah di indonesia yang dirangkum dalam acara turnamen yang kemudian berubah menjadi "gathering bumerang" di jogja akhirnya INASBA lahir tanggal 24 april 2011. Waktu itu yang hadir dalam acara sakral tersebut adalah Pak Haryo Pangarso (Semarang), Kang Yudhiana (Bandung), Kang Priyanto (Bandung), Iqbal (Malang), saya sendiri :) haikal (Malang), Aditya (Malang), Mas Bambang (Bali), Andhi (Jogja), Mas Listyo Brahmantyo (Jogja), Ashar Punto (Jogja), Pak Budi (Jogja), mbak Tika(Jogja). 

Para Ranger Pelopor INASBA
BMC (Boomernag Malang Community) Awal
Dari pertemuan itu akhirnya ada inisiatif untuk bertemu kembali d Malang untuk acara selanjutnya dan juga terbentuk kepengurusan komunitas baru. "boomerang guard" adalah penjaga dan pengembang boomerang di tiap kota di Indonesia. Dipimpin oleh Mas Listyo Brahmantyo (jogja), Ashar Punto (jogja) sebagai sekretaris, Kang Yudhiana (bendahara) dibentuklah group INASBA (Indonesia Sport Boomerang Association) melalui sosial media facebook. Hal ini sangat membantu komunikasi antar ranger yang dipisahkan oleh jarak.

Komunitas tentunya butuh logo untuk menunjang aktifitasnya dan lagi-lagi kang Yudhiana menemukan Kang Herman Anhari (cilacap) dan Kang Oke Rosgana (subang) yang sangat berjasa dalam pembuatan logo INASBA seperti dibawah ini. 
Logo Awal INASBA